Mengatasi Audio & Video Tidak Singkron Di Youtube Web


Pasti kesel kan.. lagi enak-enak nonton video di Youtube yang durasinya cukup panjang tiba-tiba lama kelamaan video & audio nya nggak singkron alias gerak mulutnya kapan, suaranya keluar kapan. Hahaha...

Kok Bisa ?
Tenang guys, ini hanya masalah sepele kok. Problem nya ada di hardware yang kamu gunakan mungkin belum update ke versi terbaru. Atau mungkin saya kamu mengaktifkan fitur akselerasi hardware di browser kamu sehingga berpengaruh ke kinerja rendering multimedia rendering komputer kamu.

Solusinya Gimana Dong ?
Gampang, kamu tinggal matikan ja fitur akselerasi hardware di browser kamu. Tapi tunggu dulu nih.. kebetulan saya pakai Google Chrome sebagai daily web browser saya di komputer, maka kita bahas khusus pengguna Google Chrome aja ya.. :)

Klik tombol 3 titik yang ada di sudut kanan atas Google Chrome
Kemudian pilih Setting.

Scroll sampai agak ke bawah, kemudian klik Advanced untuk menampilkan lebih banyak menu yang tersembunyi.

Cari bagian System
Kemudian matikan fitur Use hardware acceleration when available.

SELESAI
Sekarang dijamin youtuban makin seru tanpa nge-lag. ;)
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama