Mengatasi Tidak Bisa Save As Di Photoshop

Saat mau menyimpan hasil editan, malah keluar notif seperti ini.

PROBLEM
Halo guys, kali ini kita akan bahas bagaimana memperbaiki masalah adobe photoshop yang nggak bisa save atau save as. Saat ingin menyimpan hasil editan, malah keluar notif "Could not complete the Save As command because there is not enough memory (RAM)".

Pertamakali dapet error seperti ini, jujur saya bingung. Masalahnya RAM saya masih sisa banyak, kok katanya RAM gak cukup padahal cuman buat nyimpen doang.

ANALISIS
Ternyata eh ternyata, masalah bukan pada RAM anda. melainkan di software yang belum memiliki registry untuk mengatur penggunaan RAM saat me-render hasil editan. hehehe...

SOLUSI
Untuk menghilangkan pesan notifikasi & mengembalikan fungsi SAVE photoshop seperti sediakala, silahkan ikuti langkah-langkah berikut :

1. WINDOWS + R untuk membuka RUN

2. Ketik regedit.exe kemudian tekan ENTER untuk membuka Registry Editor.

3. Kemudian buka HKEY_CURRENT_USER\Software\Adobe\Photoshop\120.0.
Saya memilik 120.0 karena saya menggunakan Photoshop versi CC 2018 ya..
jadi kalau kalian beda versi, angka yang tersedia mungkin berbeda sesuai versi photoshop yang diinstall.

3. Kemudian klik kanan di folder 120.0 tadi, pilih New > DWORD (32-bit) Value
Versi apapun windows kalian, mau 32bit atau 64bit, tetap pilih DWORD (32-bit) Value

4. Kemudian beri nama OverridePhysicalMemoryMB. Jangan pake spasi ya...


5. Klik kanan pada OverridePhysicalMemoryMB, pilih Modify... hingga keluar form seperti di bawah ini. Klik Dulu Decimal pada Base, kemudian isi 1000 pada Value data. Kemudian klik OK.
1000 artinya kita mempersiapkan 1000 MB alokasi RAM untuk menjalankan penyimpanan file di Photoshop

6. Tada.... Sekarang Photoshop sudah nggak masalah lagi & sudah bisa menyimpan hasil editan seperti biasa.


Jika masih belum bisa, silahkan tutup dulu Photoshop kamu & buka lagi.



Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama